Ruku` ke 464 Surah Al-Qamar ~ My QUR`AN
بِسْمِ ٱللَّهِ ٱلرَّحْمَٰنِ ٱلرَّحِيمِ
كَذَّبَتْ ثَمُوْدُ بِالنُّذُرِ ٢٣
ID Translation Kaum Tsamudpun telah mendustakan ancaman-ancaman (itu).
EN Translation [AND the tribe of] Thamud gave the lie to all [Our] warnings;
فَقَالُوْٓا اَبَشَرًا مِّنَّا وَاحِدًا نَّتَّبِعُهٗٓ ۙاِنَّآ اِذًا لَّفِيْ ضَلٰلٍ وَّسُعُرٍ ٢٤
ID Translation Maka mereka berkata: "Bagaimana kita akan mengikuti seorang manusia (biasa) di antara kita?" Sesungguhnya kalau kita begitu benar-benar berada dalam keadaan sesat dan gila".
EN Translation and they said: “Are we to follow one single mortal, one from among ourselves? In that case, behold, we would certainly sink into error and folly!
ءَاُلْقِيَ الذِّكْرُ عَلَيْهِ مِنْۢ بَيْنِنَا بَلْ هُوَ كَذَّابٌ اَشِرٌ ٢٥
ID Translation Apakah wahyu itu diturunkan kepadanya di antara kita? Sebenarnya dia adalah seorang yang amat pendusta lagi sombong.
EN Translation Why - on him alone from among all of us should a [divine] reminder have been bestowed? Nay, but he is a boastful liar!”
سَيَعْلَمُوْنَ غَدًا مَّنِ الْكَذَّابُ الْاَشِرُ ٢٦
ID Translation Kelak mereka akan mengetahui siapakah yang sebenarnya amat pendusta lagi sombong.
EN Translation [And God said:] “On the morrow they will come to know who the boastful liar is!
اِنَّا مُرْسِلُوا النَّاقَةِ فِتْنَةً لَّهُمْ فَارْتَقِبْهُمْ وَاصْطَبِرْۖ ٢٧
ID Translation Sesungguhnya Kami akan mengirimkan unta betina sebagai cobaan bagi mereka, maka tunggulah (tindakan) mereka dan bersabarlah.
EN Translation Behold, [O Salih] We are letting loose this she-camel as a test for them; and thou but watch them, and contain thyself in patience.
وَنَبِّئْهُمْ اَنَّ الْمَاۤءَ قِسْمَةٌ ۢ بَيْنَهُمْۚ كُلُّ شِرْبٍ مُّحْتَضَرٌ ٢٨
ID Translation Dan beritakanlah kepada mereka bahwa sesungguhnya air itu terbagi antara mereka (dengan unta betina itu); tiap-tiap giliran minum dihadiri (oleh yang punya giliran)
EN Translation And let them know that the water [of their wells] is to be divided between them, with each share of water equitably apportioned.”
فَنَادَوْا صَاحِبَهُمْ فَتَعَاطٰى فَعَقَرَ ٢٩
ID Translation Maka mereka memanggil kawannya, lalu kawannya menangkap (unta itu) dan membunuhnya.
EN Translation But they summoned their [boldest] companion, and he ventured [upon the evil deed], and cruelly slaughtered [the animal]:
فَكَيْفَ كَانَ عَذَابِيْ وَنُذُرِ ٣٠
ID Translation Alangkah dahsyatnya azab-Ku dan ancaman-ancaman-Ku.
EN Translation and how severe was the suffering which I inflicted when My warnings were disregarded!
اِنَّآ اَرْسَلْنَا عَلَيْهِمْ صَيْحَةً وَّاحِدَةً فَكَانُوْا كَهَشِيْمِ الْمُحْتَظِرِ ٣١
ID Translation Sesungguhnya Kami menimpakan atas mereka satu suara yang keras mengguntur, maka jadilah mereka seperti rumput kering (yang dikumpulkan oleh) yang punya kandang binatang.
EN Translation Behold, We let loose upon them one single blast [of Our punishment], and they became like the dried-up, crumbling twigs of a sheepfold.
وَلَقَدْ يَسَّرْنَا الْقُرْاٰنَ لِلذِّكْرِ فَهَلْ مِنْ مُّدَّكِرٍ ٣٢
ID Translation Dan sesungguhnya telah Kami mudahkan Al Quran untuk pelajaran, maka adakah orang yang mengambil pelajaran?
EN Translation Hence, indeed, We made this Qur’an easy to bear in mind: who, then, is willing to take it to heart?
كَذَّبَتْ قَوْمُ لُوْطٍ ۢبِالنُّذُرِ ٣٣
ID Translation Kaum Luth-pun telah mendustakan ancaman-ancaman (nabinya).
EN Translation LOT ’S PEOPLE [too] gave the lie to all [Our] warnings:
اِنَّآ اَرْسَلْنَا عَلَيْهِمْ حَاصِبًا اِلَّآ اٰلَ لُوْطٍ ۗنَجَّيْنٰهُمْ بِسَحَرٍۙ ٣٤
ID Translation Sesungguhnya Kami telah menghembuskan kepada mereka angin yang membawa batu-batu (yang menimpa mereka), kecuali keluarga Luth. Mereka Kami selamatkan sebelum fajar menyingsing,
EN Translation [and so,] behold, We let loose upon them a deadly tempest; and only Lot ’s kinsfolk did We save at the break of dawn,
نِّعْمَةً مِّنْ عِنْدِنَاۗ كَذٰلِكَ نَجْزِيْ مَنْ شَكَرَ ٣٥
ID Translation sebagai nikmat dari Kami. Demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang bersyukur,
EN Translation as a blessing from Us: thus do We reward all who are grateful.
وَلَقَدْ اَنْذَرَهُمْ بَطْشَتَنَا فَتَمَارَوْا بِالنُّذُرِ ٣٦
ID Translation Dan sesungguhnya dia (Luth) telah memperingatkan mereka akan azab-azab Kami, maka mereka mendustakan ancaman-ancaman itu.
EN Translation For he had truly warned them of Our punishing might; but they stubbornly cast doubt on these warnings,
وَلَقَدْ رَاوَدُوْهُ عَنْ ضَيْفِهٖ فَطَمَسْنَآ اَعْيُنَهُمْ فَذُوْقُوْا عَذَابِيْ وَنُذُرِ ٣٧
ID Translation Dan sesungguhnya mereka telah membujuknya (agar menyerahkan) tamunya (kepada mereka), lalu Kami butakan mata mereka, maka rasakanlah azab-Ku dan ancaman-ancaman-Ku.
EN Translation and even demanded that he give up his guests [to them]: whereupon We deprived them of their sight [and thus told them, as it were]: “Taste, then, the suffering which I inflict when My warnings are disregarded!”
وَلَقَدْ صَبَّحَهُمْ بُكْرَةً عَذَابٌ مُّسْتَقِرٌّۚ ٣٨
ID Translation Dan sesungguhnya pada esok harinya mereka ditimpa azab yang kekal.
EN Translation And, indeed, abiding suffering did befall them early on the morrow:
فَذُوْقُوْا عَذَابِيْ وَنُذُرِ ٣٩
ID Translation Maka rasakanlah azab-Ku dan ancaman-ancaman-Ku.
EN Translation “Taste, then, the suffering which I inflict when My warnings are disregarded!”
وَلَقَدْ يَسَّرْنَا الْقُرْاٰنَ لِلذِّكْرِ فَهَلْ مِنْ مُّدَّكِرٍ ٤٠
ID Translation Dan sesungguhnya telah Kami mudahkan Al Quran untuk pelajaran, maka adakah orang yang mengambil pelajaran?
EN Translation Hence, indeed, We made this Qur’an easy to bear in mind: who, then, is willing to take it to heart?