Surat Al-Anbiyaa Ayat 11 ~ My QUR`AN

سْمِ ٱللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ

وَكَمْ قَصَمْنَا مِنْ قَرْيَةٍ كَانَتْ ظَالِمَةً وَّاَنْشَأْنَا بَعْدَهَا قَوْمًا اٰخَرِيْنَ ﴿١١﴾

ID Translation Dan berapa banyaknya (penduduk) negeri yang zalim yang teIah Kami binasakan, dan Kami adakan sesudah mereka itu kaum yang lain (sebagai penggantinya).

EN Translation For, how many a community that persisted in evildoing have We dashed into fragments, and raised another people in its stead!

Tafsir Dalam ayat ini Allah menjelaskan bahwa banyak negeri-negeri yang penduduknya zalim, telah dibinasakan, kemudian digantinya penduduk negeri itu dengan kaum yang beriman dan beramal saleh. Sehubungan dengan ini, Allah telah berfirman dalam ayat yang lain sebagai berikut: Dan berapa banyak kaum setelah Nuh, yang telah Kami binasakan. (al-Isra'/17: 17) Dan firman-Nya dalam ayat yang lain: Maka betapa banyak negeri yang telah Kami binasakan karena (penduduk)nya dalam keadaan zalim, sehingga runtuh bangunan-bangunannya¦ (al-Hajj/22: 45)

Your browser doesn’t support HTML5 audio